Kamis, 28 Maret 2013

Langkah Kesepuluh, Perpustakaan Daerah Kabupaten Luwu Utara

 Panas terik matahari tidak menghalangi Tim Safari untuk segera bergerak menuju ke tujuan selanjutnya. Jarak antara kota Palopo dengan kota Masamba memang agak jauh. Perjalanan di tempuh selama 2,5
jam untuk sampai di Perpustakaan Daerah Luwu Utara. Sesampai disana, Tim langsung bergegas untuk menemui kepala Kantor karena jam sudah menunjukkan pukul 15.00. Pada akhirnya Tim diizinkan berkunjung dan melakukan diskusi bersama kepala kantor bersama pustakawan yang ada di Perpustakaan Luwu Utara.

Selain menyampaikan maksud kunjungan yang diadakan, juga meminta pandangan para pustakawan mengenai kondisi dunia kepustakawanan saat ini. Salah satu pustakawan tersebut merupakan alumni Ilmu Perpustakaan UIN Alauddin Makassar angakatn tahun 2000. Dia mengharapkan semoga mahasiswa perpustakaan bisa memperjuangkan perpustakaan dan profesi pustakawan yang selama ini dianggap kurang perhatian. Meskipun gedung perpustakaan belum terlalu memadai namun mereka berharap pemerintah lebih memperhatikannya.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar