Kamis, 28 Maret 2013

Langkah Keduabelas, Perpustakaan Daerah Kabupaten Luwu

Langkah selanjutnya setelah melakukan kunjungan di Perpustakaan Daerah Luwu Timur, pada hari Rabu, 20 Maret 2012, sekitar pukul 14.00 Tim Safari Perpustakaan Se SulSel menuju ke Perpustakaan Daerah Luwu yang berada dikota Belopa. Sesampai
disana kami langsung bertemu dengan kepala bidang perpustakaan untuk meminta izin mekakukan kunjungan. Dalam kunjungan tersebut kami mengamati koleksi perpustakaan daerah Luwu yang berada dilantai 1 dan 2. Pada kesempatan itu Tim Safari berbincang-bincang dengan salah satu pemustaka, dia mengatakan bahwa perlu mendorong minat baca masyarakat untuk membaca diperpustakaan apalagi selama ini hanya didominasi oelh pelajar dan mahasiswa namun menurutnya itu tergantung dari strategi pustakawan atau pengelola perpustakaan dalam menarik simpati masyarakat umum untuk berkunjung.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar